DINAS PERDAGANGAN KOPERASI UKM KAB LIMA PULUH KOTA

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

KPN KOPLIKO SUKSES SELENGGARAKAN RAT KOPERASI TAHUN BUKU 2023 DAN MENJADI PELAKSANAAN RAT KOPERASI YANG PERTAMA DI KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Admin
Jumat, 12 Januari 2024
92 Dibaca
...

Rapat Anggota Tahunan (RAT) merupakan kewajiban setiap koperasi yang sudah berbadan hukum. Seperti yang dilakukan oleh KPN Kopliko Kabupaten Lima Puluh Kota melaksanakan RAT pada Senin (08/1/2024), bertempat di Kuninan Resto, Jl. Meranti Bukik Sitabuah, Payakumbuh. Pelaksanaan RAT ini merupakan RAT Pertama di Kabupaten Lima Puluh Kota untuk tahun buku 2023.

Hadir pada RAT tersebut Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Lima Puluh Kota yang diwakili oleh Sekretaris, Bapak Elsiwa Fajri, S.STP, beserta staf Bidang Kelembagaan dan Pengawasan Koperasi, seluruh Pengurus, Pengawas, dan segenap Anggota Koperasi Kopliko.

Pada kesempatan tersebut Bapak Elsiwa Fajri, secara langsung membuka kegiatan RAT secara resmi, dan dalam sambutannya memberikan ucapan selamat kepada KPN Kopliko untuk kesuksesan pelaksanaan RAT Tahun Buku 2023 yang pertama di Kabupaten Lima Puluh Kota. Selanjutnya disampaikan bahwa dalam rangka meningkatkan pendapatan dan potensi usaha koperasi, koperasi harus bisa menumbuhkan minat masyarakat untuk berkoperasi agar bisa menambah jumlah anggota koperasi serta mendorong agar meningkatkan partisipasi anggota dalam meminjam di koperasi dan menggunakan layanan yang ada di koperasi. Ini perlu pemahaman dan sosialisasi kepada anggota tentang perkoperasian dan prinsip-prinsip koperasi secara terus menerus.

Dalam pelaksanaan RAT tahun buku 2023 ini, selain penyampaian pertanggung jawaban Pengurus dan Pengawas Tahun 2023 dan menyusun RAPBK tahun 2024, KPN Kopliko juga melaksanakan agenda pergantian pengurus dan pengawas untuk periode 2024-2026.

Kedepannya diharapkan semoga KPN Kopliko dan gerakan koperasi di Kabupaten Lima Puluh Kota semakin maju, bisa beradaptasi dan bertransformasi menjadi koperasi modern agar mampu mewujudkan kemandirian ekonomi rakyat, dan terus jadi penggerak pertumbuhan ekonomi yang nyata.

share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback